TNI-POLRIUMUM

Serah Terima Jabatan Kanminvetcad V/26 Sampang berlangsung Khidmat dan Lancar

SAMPANG, Digitalpena.com || Serah Terima Jabatan Kepala Kantor Administrasi Veteran dan Cadangan V/26 Sampang (Kanminvetcad V/26 Sampang) berlangsung pada hari Selasa, 3 September 2024. Jabatan Kepala Kantor yang sebelumnya dipegang oleh Kapten Kav Syaifullah, S.T. secara resmi diserahkan kepada penggantinya, Kapten Cba Sahuri. Acara ini diselenggarakan di Kantor Kanminvetcad V/26 Sampang yang berlokasi di Jl. Imam Bonjol, Sampang, dan dihadiri oleh seluruh anggota Kanminvetcad V/26 Sampang.

Dalam sambutannya, Kapten Kav Syaifullah, S.T. menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh anggota Kanminvetcad V/26 Sampang atas dukungan dan kerjasama serta eratnya kekeluargaan yang telah terjalin selama masa jabatannya. Beliau juga berharap agar kepemimpinan baru di bawah Kapten Cba Sahuri dapat terus meningkatkan kinerja dan pelayanan Kanminvetcad V/26 Sampang kepada masyarakat.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil Sokobanah, Serma Kholidin, Bersama Petani Desa Bire Tengah Ciptakan Panen Padi Maksimal

Kapten Cba Sahuri, sebagai pejabat baru, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan dan berupaya membawa inovasi untuk kemajuan Kanminvetcad V/26 Sampang. Beliau juga meminta dukungan penuh dari seluruh anggota untuk bekerja bersama dalam mewujudkan tujuan bersama.

Setelah acara Serah Terima Jabatan, Kapten Kav Syaifullah, S.T. akan melanjutkan tugasnya di tempat yang baru sebagai Ws. Kepala Kantor Administrasi dan Cadangan V/24 Pamekasan. Sementara itu, Kapten Cba Sahuri mulai menjalankan tugasnya sebagai Kepala Kanminvetcad V/26 Sampang terhitung sejak hari ini.

BACA JUGA :  Kejutan Manis Polres Sampang: Nasi Tumpeng Persaudaraan di HUT TNI ke-79 di Makodim Sampang

Acara serah terima jabatan ini berlangsung dengan khidmat dan diakhiri dengan foto bersama serta ramah-tamah antara seluruh anggota dan pejabat baru serta yang lama.

Berita terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button