ORGANISASIUMUM

M Yusfan Firdaus J Terpilih menjadi Formateur Ketua Umum Badko HMI Jatim

SAMPANG, Digitalpena.com || M Yusfan Firdaus J terpilih sebagai Ketua Umum Badan Koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam (Badko HMI) Provinsi Jawa Timur periode 2024-2026 pada musyawarah daerah (Musda) XXVIII

Dia terpilih setelah memperoleh 32 suara berbanding 2 Penantang yang didapat pesaingnya, Muhammad Shaleh Mendapatkan Suara 4 , Ongky Ardian 0. Pemilihan itu diikuti seluruh cabang HMI yang memiliki hak suara.

M Yusfan Firdaus J menyampaikan ucapan terimakasih telah dipilih menjadi Ketua Umum Badko HMI Jatim. Dia mengatakan akan berusaha maksimal untuk menjalankan organisasi HMI Jatim ke depan.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil Banyuates Berdayakan Petani Desa Jatra Lewat Komsos Inovatif

“Insya Allah saya akan menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya dan menaikkan level sesuai dengan Visi dan Misi saya, Mohon doa dan dukungan rekan-rekan semua,” katanya usai terpilih pada proses pemilihan yang digelar di Gedung Kesenian Kab Sampang Jawa Timur, Kamis (23/05/2024).

Moh Agus Efendi HMI Cabang Sampang Selaku Koordinator Panitia Lokal mengatakan pemilihan Ketum Badko HMI Jatim berjalan dengan baik. “Proses pemilihan juga berjalan demokratis,” ujarnya di kesempatan yang sama.

BACA JUGA :  Langkah Peduli Kodim Sampang: Bazar TNI Solusi Murah Aneka Produk Pangan Sambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H

Seperti diketahui acara Musda HMI Jatim dibuka langsung oleh PJ Bupati Sampang Rudi Arifianto , Selasa (14/05/2024) kemarin.

Saat itu Rudi menyampaikan keinginannya agar HMI menjadi mitra strategis Pemda Kab Sampang.

“HMI jadi mitra strategis pemerintah dalam beberapa program dengan memberikan pandangan. Apakah program yang sudah kami jalankan dan akan kami lakukan baik atau tidak,” ujar Rudi.

BACA JUGA :  Meski Keadaan Situasi Berkabung Dan Berduka. Masyarakat Kian Mantapkan ABA IDI Lanjutkan

Ia menilai bahwa kader HMI merupakan intelektual muda Islam yang berasal dari kampus dengan menyandang dua tugas, yakni khalifah di muka bumi menyebarkan syiar Islam dan sebagai warga negara Indonesia untuk terus menjaga berdirinya kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan terus bersinergi.

“Saya harapkan melalui Musda XXVIII ini bisa terpilih Ketua Badko HMI Jatim yang baru. Melahirkan program kerja yang baik dan bisa bersinergi” kata Rudi Arifianto. (NH)

Berita terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button