KORAMILTNI-POLRI

Kolaborasi Babinsa Robatal dan Poktan : Pemeliharaan Tomat untuk Meningkatkan Hasil Pertanian

Robatal  – Sertu Heri Susilo, Babinsa dari Koramil 0828/12 Robatal, bersama kelompok tani (Poktan) di Desa Robatal, Kecamatan Robatal, melaksanakan kegiatan pemeliharaan dan pemupukan tanaman tomat di salah satu lahan pertanian milik warga desa setempat. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya peningkatan hasil pertanian dan pendampingan langsung yang diberikan oleh Babinsa kepada petani di wilayah binaannya. Dalam kegiatan ini, Sertu Heri Susilo memberikan pengarahan terkait cara pemupukan yang baik dan benar agar tanaman tomat tumbuh subur dan dapat menghasilkan buah yang berkualitas.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil Torjun Bersinergi dengan Nakes untuk Penanganan Warga Gangguan Mental di Desa Dulang
“Saya selalu berkoordinasi dengan Poktan dan masyarakat untuk memberikan dukungan dalam kegiatan pertanian, terutama dalam pemeliharaan dan pemupukan tanaman. Diharapkan dengan teknik yang benar, hasil pertanian masyarakat semakin meningkat,” ujar Sertu Heri Susilo. Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa anggota Poktan, yang aktif dalam mempraktekkan teknik pemupukan yang telah diajarkan oleh Babinsa. Para petani sangat antusias mengikuti arahan dan harapan mereka agar produksi pertanian mereka semakin optimal.
BACA JUGA :  Karnaval SMP Negeri 1 Torjun: Babinsa Hadir untuk Keamanan dan Keceriaan

Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat, serta program ketahanan pangan di desa Robatal dapat berjalan dengan baik dan mendukung kesejahteraan para petani.

Berita terkait

Back to top button