KODIMKORAMILTNI-POLRIUMUM

Kodim Sampang Gelar Penyuluhan P4GN: Wujud Nyata Perang Melawan Narkoba di Semester II TA 2025

Sampang – Dalam upaya mendukung program nasional Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), Kodim 0828/Sampang menggelar penyuluhan P4GN Semester II Tahun Anggaran 2025, yang berlangsung di Aula Makodim Sampang. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS jajaran Kodim 0828/Sampang, dengan menghadirkan narasumber dari Kesbangpol Sampang. Dalam penyuluhan tersebut, para peserta diberikan pemahaman mendalam mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba, dampaknya bagi individu, keluarga, dan bangsa, serta strategi pencegahan yang dapat dilakukan di lingkungan militer maupun masyarakat.

BACA JUGA :  Sinergi Babinsa dan Forkopincam Dorong Pembangunan Partisipatif di Desa Banyuates
Dandim 0828/Sampang Letkol Czi Dika Catur Yanuar Anwar S.T, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD dalam mendukung pemberantasan narkoba dan membentuk prajurit yang bersih dari penyalahgunaan zat terlarang. Narkoba adalah musuh bersama. Penyuluhan ini diharapkan menjadi bekal untuk menumbuhkan kesadaran kolektif dan menjaga lingkungan Kodim tetap bersih dari narkoba,” tegas Dandim.
BACA JUGA :  Menyemai di Tengah Desa: Serka Luthfiyono Kuatkan Komsos Bersama Warga Dharma
Penyuluhan ini juga sejalan dengan perintah harian Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak untuk menegakkan disiplin, hukum, dan memerangi segala bentuk penyimpangan, termasuk narkoba, dalam tubuh TNI AD.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Kodim 0828/Sampang berkomitmen untuk terus bersinergi dengan aparat terkait dalam menciptakan lingkungan yang sehat, aman, dan bebas dari narkoba, serta menjadi contoh positif di tengah masyarakat.

BACA JUGA :  Bripka Indarto, Anggota Satpolairud Polres Sampang, Raih Juara 1 Festival Adzan TNI-Polri Se-Jawa Timur

Berita terkait

Back to top button