TNI-POLRI

Babinsa Serda Andre bersama Karang Taruna Bersihkan Lingkungan untuk Cegah Demam Berdarah

Kedungdung, 29 April 2024 – Memperhatikan kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, Serda Andre dari Koramil 0828/10 Kedungdung bersama Karang Taruna setempat turut ambil bagian dalam upaya pencegahan demam berdarah. mereka bersatu dalam kegiatan pembersihan lingkungan di Desa Batuporo Barat, Kecamatan Kedungdung Sampang Dalam kegiatan yang berlangsung penuh semangat tersebut, Serda Andre dan anggota Karang Taruna membersihkan selokan, menguras genangan air, dan mengumpulkan sampah yang menjadi tempat berkembang biaknya nyamuk penyebab demam berdarah. Langkah ini diharapkan dapat meminimalkan risiko penularan penyakit tersebut di lingkungan sekitar.

BACA JUGA :  Pererat Sinergi, Babinsa Koramil Robatal Gelar Komsos Bersama Warga Desa Sawah Tengah
Dalam kesempatan tersebut, Serda Andre juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai langkah preventif dalam mencegah penyakit demam berdarah. “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan demi kesehatan kita bersama,” ujar Serda Andre.
BACA JUGA :  Koptu Jamal Tingkatkan Taraf Hidup Warga Desa Gulbung dengan Program Rutilahu

Upaya kolaboratif antara Babinsa Koramil Kedungdung dan Karang Taruna setempat ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya dalam memperkuat kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi mewujudkan lingkungan yang sehat dan bebas dari ancaman penyakit.

BACA JUGA :  Babinsa Serma Syaiful Membantu Tim Kesehatan dalam Pengendalian Demam Berdarah di Desa Sawah Tengah

Berita terkait

Back to top button