TNI-POLRI

Meriahkan Hari Bhayangkara 2024, Kodim Sampang Serahkan Tumpeng Spesial ke Polres Sampang

Sampang, 1 Juli 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara yang ke-78, Komando Distrik Militer (Kodim) 0828/Sampang yang diwakili oleh Kasdim Sampang telah memberikan kejutan berupa tumpeng kepada Kepolisian Resor (Polres) Sampang. Acara ini berlangsung dengan penuh keakraban di Mapolres Sampang pada tanggal 1 Juli 2024. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dan solidaritas antara TNI dan Polri yang selama ini telah terjalin dengan baik di Kabupaten Sampang. Penyerahan tumpeng tersebut disambut langsung oleh Kapolres Sampang beserta jajaran kepolisian yang hadir.

BACA JUGA :  Gotong Royong: Sertu Moniri Bantu Masyarakat Rabesan Ratakan Tanah untuk Pembangunan Desa
Dalam sambutannya, Kasdim Sampang menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada seluruh anggota Polres Sampang atas dedikasi dan pengabdiannya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. “Hari Bhayangkara ini adalah momen yang tepat untuk memperkuat sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga keutuhan NKRI dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
BACA JUGA :  Serka Heri Pahlawan Tanah dan Padi: Menyatu dengan Desa Astapah dalam Gerakan Ketahanan Pangan
Kapolres Sampang yang di wakili Wakapolres dalam kesempatan yang sama mengucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungan dari Kodim Sampang. “Kami sangat berterima kasih atas kejutan dan dukungan yang diberikan oleh rekan-rekan dari TNI. Semoga kerjasama ini semakin solid dan bermanfaat bagi masyarakat Sampang. Acara diakhiri dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol kebersamaan dan dilanjutkan dengan doa bersama untuk keberhasilan dan keselamatan bangsa dan negara. Momen ini juga diabadikan dengan foto bersama sebagai kenang-kenangan.
BACA JUGA :  Peringati Hari Juang TNI AD ke-79, Babinsa Torjun Bangun MCK di Rumah Ibu Siti Rahmah

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan Polri di Kabupaten Sampang semakin erat dan solid dalam menjalankan tugas serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Berita terkait

Back to top button