KORAMILTNI-POLRI

TNI Peduli: Babinsa Koramil Tambelangan dan Warga Bersatu dalam Aksi Donor Darah

Tambelangan,– Babinsa Koramil 0828/11 Tambelangan, Serka Miran, bersama anggota TNI lainnya, turut serta dalam kegiatan donor darah yang dilaksanakan di Puskesmas Tambelangan, Desa Samaran, Kecamatan Tambelangan. Kegiatan sosial ini dilakukan dalam rangka mendukung upaya kemanusiaan serta menjaga ketersediaan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan. Serka Miran mengatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, khususnya di bidang kesehatan. “Donor darah adalah aksi nyata yang bisa kita lakukan untuk membantu sesama. Semoga darah yang kami sumbangkan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkannya,” ujarnya.

BACA JUGA :  Peduli Pahlawan: Serma Kholidin dan Forpimcam Sampang Gelar Tali Asih untuk Veteran
Kegiatan donor darah ini juga melibatkan sejumlah instansi dan masyarakat setempat. Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya warga yang turut berpartisipasi dalam aksi donor darah ini, baik dari kalangan aparat maupun masyarakat sipil. Kepala Puskesmas Tambelangan,  menyampaikan apresiasinya kepada Babinsa dan anggota TNI yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. “Kami sangat berterima kasih atas partisipasi TNI dalam kegiatan donor darah ini. Semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan untuk kebaikan bersama,” katanya.
BACA JUGA :  Koramil Tambelangan - Serda Aris Memimpin Pemasangan Pipanisasi Air Bersih

Kegiatan donor darah ini diharapkan dapat terus memupuk semangat kebersamaan dan kepedulian sosial antara TNI dan masyarakat, serta mempererat hubungan antara aparat dengan warga di wilayah Tambelangan.

Berita terkait

Back to top button