KORAMILTNI-POLRI

Tingkatkan Akses Warga, Babinsa Serka Halik Turun Langsung Bantu Pembuatan Jalan di Dusun Plasah

Sampang – Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan aksesibilitas masyarakat, Babinsa Posramil 0828/13 Pangarengan, Serka Halik, melaksanakan kegiatan Binter (Pembinaan Teritorial) dengan membantu warga dalam pembangunan jalan di Dusun Plasah, Desa Pangarengan, Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat di wilayah binaan, serta untuk mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat.

BACA JUGA :  Percepatan Tanam Padi di Jrengik: Kapten Nizen dan Forkopimcam Bersinergi untuk Ketahanan Pangan
Serka Halik mengatakan, pembangunan jalan ini sangat penting untuk memperlancar mobilitas warga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, seperti menuju lahan pertanian, sekolah, maupun fasilitas umum lainnya. Kami hadir tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pembangunan jalan ini hasil dari gotong royong bersama warga, dan kami sangat mendukung kegiatan positif seperti ini,” ujar Serka Halik.
BACA JUGA :  Satgas Pra-TMMD Ke-124 Kodim Sampang Giatkan Galian Harapan di Polindes Desa Batu Karang
Warga Dusun Plasah menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut. Mereka merasa terbantu dan termotivasi dengan keterlibatan langsung anggota TNI dalam pembangunan desa.

Kegiatan ini sekaligus menjadi sarana komunikasi sosial yang efektif antara TNI dan masyarakat, serta mencerminkan semangat kebersamaan dan gotong royong yang menjadi kekuatan utama dalam membangun desa.

BACA JUGA :  Pengecekan Harga Sembako di Pasar Desa Labuhan oleh Babinsa Koramil Sreseh, Sertu Ribut

Berita terkait

Back to top button