
Jrengik, 29 Maret 2025 – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan arus mudik Lebaran 2025, Koramil Jrengik bersama Polsek Jrengik menggelar pos pengamanan (Pos PAM) di Kecamatan Jrengik. Pos PAM ini bertujuan untuk mengawasi dan mengatur lalu lintas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan perjalanan mudik. Kapolsek jrengik mengatakan bahwa pos PAM ini berfungsi sebagai titik strategis untuk memantau arus mudik, memberikan pertolongan darurat, dan memeriksa kelengkapan kendaraan. “Kami bekerja sama dengan TNI, khususnya Koramil Jrengik, untuk memastikan arus mudik berjalan lancar, aman, dan tertib,” ujarnya.

Dengan adanya koordinasi yang baik antara Koramil Jrengik, Polsek Jrengik, dan instansi terkait lainnya, diharapkan arus mudik Lebaran 2025 dapat berlangsung dengan lancar dan tanpa hambatan.





