TNI-POLRI

Serda Kusnadi Hadiri Sosialisasi Posyandu Remaja Sholehah Dari Puskesmas.

Anggota Koramil 0828/03 Omben Serda Kusnadi hadiri sosialisasi Posyandu Remaja yang bertempat di Halaman Balai Desa Temoran Kec. Omben Kab. Sampang. Anggota Babinsa Serda Kusnadi dilapangan menyampaikan mungkin masyarakat bertanya tanya tentang mengapa kok ada pembentukan Posyandu kembali, padahal sudah ada Posyandu yang selama ini sudah ada. Untuk Posyandu yang sekarang ini bernama Posyandu Remaja yang nantinya berfungsi sebagai pusat pengontrol dan pencegahan penyakit remaja, yang masa-masa ini banyak remaja yang butuh dan sangat perlu mendapat perhatian dari pihak-pihak terkait, Ungkap Babinsa.

BACA JUGA :  Kolaborasi Kebajikan: Danramil Robatal Memimpin Gerakan Penanaman Jagung untuk Ketahanan Pangan Nasional
Serda Kusnadi juga menambahkan “Kegiatan pembentukan posyandu remaja ini bertujuan untuk membantu menangani kesehatan remaja yang sekarang ini semakin maraknya penggunaan obat-obat terlarang dan kenakalan remaja serta penggunaan alat elektronik yang sangat perlu di perhatikan” Ucapnya.

BACA JUGA :  Harmoni Kebersamaan di HUT TNI ke-79: Dandim dan Kapolres Sampang Persembahkan Hadiah bagi Pemenang Lomba PBB

Pihak Koramil mengapresiasi terhadap kegiatan yang di laksanakan oleh pihak Puskesmas Selakau melalaui pembantu Posyandu remaja, semoga kegiatan pembentukan dan sosialisasi ini sangat berguna dan dapat membantu anak remaja dalam menyongsong masa depan yang lebih baik sehingga menjadi generasi bangsa yang sehat dan kuat, Ungkapnya.

BACA JUGA :  KARYA BAKTI KODIM 0828/SAMPANG DALAM RANGKA HARI JUANG TNI AD TAHUN 2023 SECARA VIRTUAL
“Sosialisasi yang dilakukan oleh Puskesmas sangat membantu meringankan tugas kami dalam rangka mengawasi dan menertibkan aktifitas warga di wilayah binaan yang tidak sesuai dengan aturan dan norma kehidupan, terkhusus bagi remaja bahwasanya mereka ini nantinya akan menjadi regenerasi bangsa yang diharapkan, Pungkasnya.

Berita terkait

Back to top button