KORAMILTNI-POLRI

Sambut HUT RI ke-80, Babinsa Koramil Camplong Latih Paskibraka di SMPN 1 Camplong

Camplong — Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-80, Babinsa Koramil 0828/02/Camplong, Sertu Dodi, melaksanakan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang bertempat di halaman SMPN 1 Camplong, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan para siswa-siswi terpilih agar mampu menjalankan tugas sebagai pengibar bendera dengan penuh kedisiplinan, kekompakan, dan semangat nasionalisme pada upacara peringatan HUT RI yang akan datang.

BACA JUGA :  Mendoakan Kesuksesan Pengeboran, Babinsa Koramil 0828/03 Omben Satukan Doa Bersama Warga
Dalam pelatihannya, Sertu Dodi menekankan pentingnya kedisiplinan, semangat kebersamaan, serta rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas. Para peserta yang terdiri dari pelajar SMP se-Kecamatan Camplong terlihat antusias dan bersemangat mengikuti setiap instruksi yang diberikan. “Pelatihan ini bukan hanya tentang baris-berbaris, tapi juga membentuk karakter dan menanamkan jiwa nasionalisme pada generasi muda,” ujar Sertu Dodi saat ditemui di lokasi kegiatan.
BACA JUGA :  Semangat Bangsa: Babinsa Kopda Figik Kurniawan Amankan Lomba Gerak Jalan HUT RI ke-80 di Desa Noreh
Kepala SMPN 1 Camplong, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas dukungan dari TNI melalui Babinsa Koramil 0828/02 Camplong. Kami sangat berterima kasih atas keterlibatan Babinsa dalam mendidik dan membina siswa-siswi kami. Ini menjadi bekal penting bagi mereka dalam membangun karakter dan semangat cinta tanah air,” ungkapnya.
BACA JUGA :  TNI dan Petani: Babinsa Koramil Kedungdung Bantu Olah Lahan Demi Peningkatan Hasil Panen

Kegiatan pelatihan Paskibraka ini akan berlangsung hingga menjelang pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke-80 pada 17 Agustus mendatang.

Berita terkait

Back to top button