KORAMILTNI-POLRI

Langkah Pasti Babinsa: Menebar Semangat Lewat Program MBG di Sekolah-Sekolah Sokobanah

Sokobanah– Babinsa Koramil 0828-08/Sokobanah, Kopda Herul Anam, kembali menunjukkan dedikasinya dalam membina wilayah teritorial melalui kegiatan pendampingan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di sejumlah sekolah penerima manfaat di wilayah Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan gizi anak sekolah sekaligus mendukung tumbuh kembang generasi muda bangsa. Dengan penuh semangat, Kopda Herul Anam mendampingi pelaksanaan distribusi dan konsumsi makanan bergizi di sekolah-sekolah, memastikan program berjalan dengan tertib, lancar, dan tepat sasaran.

BACA JUGA :  Tingkatkan Keamanan Wilayah, Babinsa Torjun Lakukan Komsos di Desa Tanah Merah
“Pendampingan ini bukan hanya soal pengawasan, tapi juga bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan dan masa depan anak-anak kita,” ujar Kopda Herul Anam di sela kegiatan. Selain memantau pelaksanaan MBG, Kopda Herul juga aktif memberikan motivasi kepada siswa dan para guru agar terus menjaga kebersihan, disiplin, dan semangat belajar.
BACA JUGA :  Gotong Royong Bersama Babinsa, Warga Tobai Barat Bangun Dapur Sederhana
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para guru dan kepala sekolah yang merasakan langsung manfaat kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka.

Dengan sinergi yang kuat antara TNI, pihak sekolah, dan masyarakat, diharapkan program MBG dapat terus berjalan optimal dan membawa dampak positif bagi kualitas pendidikan dan kesehatan anak-anak di wilayah Sokobanah.

BACA JUGA :  Pererat Silaturahmi, Babinsa Banyuates Komsos Bersama Tokoh Agama di Desa Tapaan

Berita terkait

Back to top button