TNI-POLRI

Hubungan Harmonis, Babinsa Koramil 04 Bantu Warga Bangun Rumah

Terciptanya TNI Manunggal bersama rakyat, Babinsa Koramil 0828/04 Torjun Serda Supriadi membantu warga binaan membangun rumah bpk. Tahir Desa Krampon Kec. Torjun Kab. Sampang. Gotong royong maupun Komunikasi Sosial (Komsos) rutin dilakukan oleh para Babinsa, guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat di desa binaan. “Dengan membantu kesulitan warga yang kita lakukan, merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warga binaan,” ujarnya.

BACA JUGA :  Kemitraan Gemilang: Serma Budi dan Warga Desa Sogian Siapkan Traktor Kemandirian Pertanian
Menurutnya, gotong royong yang dilaksanakan Babinsa bersama warga masyarakat desa binaan bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan. Sehingga diharapkan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.

BACA JUGA :  Upacara Kesaktian Pancasila 2024: Dandim Sampang Tegaskan Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas

“Sebagai TNI harus menjaga hubungan keharmonisan dan kebersamaan dengan masyarakat, serta bisa memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah desa binaannya,” ucap Serda Supriadi. Pemilik rumah, Tahir menyampaikan terima kasih kepada Babinsa yang telah peduli dalam membantu proses pembangunan rumahnya. Semoga keakraban dan kekompakan seperti sekarang ini dapat terus terjalin.

BACA JUGA :  BABINSA KORAMIL BANYUATES SERDA WAGIMAN MENDUKUNG PEMBUATAN PERAHU NELAYAN DI DESA JATRA

Berita terkait

Back to top button