DPRD Sampang Tetapkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Pelantikan Segera Digelar!

SAMPANG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sampang menggelar rapat paripurna untuk menetapkan pasangan H. Slamet Junaidi dan Ra Mahfud sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sampang terpilih dalam Pilkada 2024. Rapat tersebut berlangsung pada Kamis (13/2/2025).
Setelah penetapan ini, DPRD Sampang akan mengusulkan pengangkatan pasangan yang dikenal dengan sebutan JIMAD SAKTEH kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Gubernur Jawa Timur untuk proses lebih lanjut.
Rapat paripurna ini merupakan tindak lanjut dari Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sampang terkait penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sampang terpilih.
Ketua DPRD Sampang, Rudi Kurniawan, memimpin jalannya rapat didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Lora Mushoddak, Bung Fafan, dan Iwan. Acara ini juga dihadiri oleh anggota dewan dari berbagai fraksi.
Dalam kesempatan tersebut, Rudi Kurniawan menyinggung mengenai perselisihan hasil pemilihan yang telah diselesaikan. Ia menegaskan bahwa putusan terkait sengketa tersebut telah menjadi bagian dari keputusan KPU Sampang dalam menetapkan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada 7 Februari 2025.
“Setelah ini, kami akan segera mengirimkan surat kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Jawa Timur agar proses pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sampang dapat segera dilaksanakan,” ujar Rudi.
Politisi Partai NasDem itu juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat, termasuk KPU, Bawaslu, TNI-Polri, serta semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan Pilkada sehingga dapat berlangsung dengan aman dan lancar.
Terkait jadwal serah terima jabatan (sertijab), Rudi Kurniawan menjelaskan bahwa pelaksanaannya masih menunggu penyelesaian sertijab Gubernur Jawa Timur.
“Saat ini, jadwal sertijab belum ditentukan. Kami masih menunggu proses di tingkat provinsi. Setelah itu, kami akan kembali menggelar rapat paripurna,” pungkasnya. (AZ)