Tambelangan – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0828/11 Tambelangan, Sertu Aris Swanto, melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial (Binter) dengan membantu para petani di Desa Mambulu Barat, Kecamatan Tambelangan, membajak sawah. Kegiatan ini merupakan wujud nyata peran aktif TNI dalam membantu masyarakat, khususnya para petani, dalam meningkatkan produktivitas pertanian. Sertu Aris Swanto terjun langsung ke sawah, bekerja sama dengan para petani setempat untuk membajak lahan pertanian menggunakan peralatan tradisional.
“Kehadiran Babinsa dalam membantu kegiatan pertanian seperti ini diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi kepada para petani agar lebih giat dalam mengolah lahan mereka. Selain itu, ini juga sebagai bentuk dukungan TNI terhadap program ketahanan pangan nasional,” ujar Sertu Aris Swanto. Masyarakat petani Desa Mambulu Barat menyambut positif kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka. Salah satu petani setempat, Bapak Samin, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan dan perhatian dari TNI. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Pak Babinsa. Kehadirannya memberikan semangat baru bagi kami, terutama dalam menghadapi tantangan di lapangan,” kata Bapak Samin.Kegiatan ini menjadi bukti bahwa TNI selalu hadir dan siap membantu masyarakat di berbagai bidang, terutama dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian.