Aliansi Wartawan Sampang Gelar Bakti Sosial, Bagikan Takjil dan Santunan

SAMPANG – Aliansi Wartawan Sampang (AWAS) menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. Kegiatan ini berlangsung di kawasan Kota Sampang, tepatnya di Jalan Rajawali dan sekitar Terminal Trunojoyo, pada Minggu (16/3/2025).
Ketua AWAS, Jumadi, menegaskan bahwa kegiatan sosial semacam ini akan terus dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat. Selain itu, ia juga menekankan pentingnya peran wartawan dalam mendukung serta mengawasi jalannya pemerintahan.
“Kegiatan bakti sosial ini jangan sampai dihilangkan, karena selain sebagai bentuk kepedulian, juga merupakan dukungan terhadap kemajuan pemerintahan. Kami akan terus mengawal dan mendukung berbagai program pemerintah yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Selain pembagian takjil, kegiatan ini juga diisi dengan santunan bagi anak yatim serta pembagian paket sembako kepada kaum duafa dan masyarakat kurang mampu. Acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama di kantor sekretariat AWAS, yang berlokasi di Perumahan Selong Permai.
“Kegiatan ini adalah bentuk rasa syukur karena dapat mengisi bulan suci Ramadan 1446 H dengan hal yang bermanfaat. Semoga dapat mempererat tali silaturahmi, meningkatkan rasa persaudaraan, serta memotivasi kita semua untuk lebih giat dalam beribadah kepada Allah SWT,” tutupnya. (AZ)