KORAMILTNI-POLRI

Bersama Petani, Koptu Suhari Panen Padi di Desa Jungkarang, Jrengik

Jrengik, Sampang – Koptu Suhari, Babinsa Koramil 0828/06 Jrengik, kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat desa dengan melaksanakan kegiatan pendampingan dalam panen padi di Desa Jungkarang, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk mendukung kesejahteraan petani dan mendorong sektor pertanian di wilayah binaannya. Pada kegiatan ini, Koptu Suhari bersama dengan petani setempat turun langsung ke sawah untuk membantu proses panen padi. “Sebagai Babinsa, saya memiliki tanggung jawab untuk mendukung setiap kegiatan yang ada di desa, terutama dalam sektor pertanian yang sangat vital bagi perekonomian masyarakat,” ujar Koptu Suhari.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil Sokobanah Pendampingan Program Pengolahan Sampah di Pantai Lon Malang
Selain membantu dalam panen padi, Koptu Suhari juga memberikan semangat dan motivasi kepada para petani untuk terus berinovasi dalam mengelola hasil pertanian, agar dapat meningkatkan hasil yang lebih optimal di masa depan. Hal ini juga menjadi bagian dari pembinaan yang dilakukan oleh TNI untuk mempererat hubungan dengan masyarakat, serta meningkatkan ketahanan pangan di tingkat desa.
BACA JUGA :  Tangan Emas Babinsa: Serda Gunarso Bajak Sawah Petani Jagung dengan Traktor di Desa Daleman
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat, terutama para petani yang merasa terbantu oleh kehadiran Babinsa. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan dan dukungan dari Babinsa, yang turut serta dalam panen padi kami. Ini sangat membantu, terutama dalam mempercepat proses panen,” ungkap salah satu petani.
BACA JUGA :  Sinergi TNI-Polri Gelar Razia Sajam, Jaga Keamanan Jelang Pilkada 2024 di Jrengik

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai bagian dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani di wilayah Kecamatan Jrengik, Sampang.

Berita terkait

Back to top button