TNI-POLRI

189 Personil Polri Siap Amankan Malam Tahun Baru 2025 Dikawasan Sampang Kota

SAMPANG,- Polres Sampang Polda Jatim mengerahkan sebanyak 189 personel Polri untuk mengamankan malam tahun baru 2025 dikawasan Sampang kota.

Hal ini disampaikan Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono SH, S.IK, M.IK yang diwakili Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie usai apel siaga pada hari selasa (31/12/2024) sore.

Ipda Dedy Dely Rasidie menjelaskan bahwa dalam memastikan kondusifitas Kamtibmas tertib, aman dan kondusif pada malam pergantian tahun, Polres Sampang menyiagakan seluruh personilnya untuk mengamankan perayaan malam tahun baru 2025.

“Dalam menjaga kawasan Sampang kota saat malam tahun baru, Polres Sampang akan mengerahkan 189 untuk mengamankan malam tahun baru,” kata Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie kepada awak media.

BACA JUGA :  Kodim Sampang Gelar Apel Siaga: Bersama Menjaga Kondisi Wilayah untuk Kesejahteraan Bersama

Perwira Polisi yang akrab dipanggil Ipda Dely menuturkan sebanyak 218 personil Polsek jajaran Polres Sampang juga akan disiagakan guna mengamankan malam pergantian tahun 2024 menuju 2025 di 14 kecamatan bisa berjalan tertib, aman dan kondusif.

Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely menjelaskan bahwa pengamanan malam tahun baru 2025 difokuskan di Alun-Alun Trunojoyo Sampang.

“Alun-Alun Trunojoyo akan menjadi fokus utama pengamanan Polres Sampang pada tahun ini karena setiap perayaan pergantian tahun, masyarakat selalu berkumpul ditempat tersebut sembari menunggu detik-detik awal tahun 2025,” lanjut Ipda Dedy Dely Rasidie.

Ipda Dedy Dely juga menyampaikan selain mengamankan Alun-Alun Trunojoyo, personil Polres Sampang akan ditempatkan di 5 (lima) titik simpang jalan raya untuk melaksanakan penyekatan masuknya konvoi kendaraan bermotor dari luar kawasan Sampang kota guna meminimalisir kepadatan arus lalu lintas saat perayaan malam tahun baru.

BACA JUGA :  KOMSOS BERSAMA PEMUDA DESA OLEH BABINSA KORAMIL OMBEN, PELTU DAYAT

5 titik penyekatan adalah Simpang Barisan, Simpang Tenten, Simpang Jalur Lintas Selatan (JLS) Kaseran, Simpang Tanglok, Simpak Polsek Sampang dan Simpang Tokobuh (Gudang Garam) mengantisipasi penumpukan masyarakat dikawasan Sampang kota yang dapat menimbulkan potensi gangguan Kamtibmas.

3 regu kendaraan roda dua dan roda empat juga sudah disiapkan Polres Sampang untuk melakukan patroli pemantauan Kamtibmas, mengurai kepadatan arus lalu lintas, mencegah aksi balap liar serta meminimalisir kejahatan jalanan saat malam tahun baru 2025.

Ipda Dedy Dely juga mengungkapkan dalam pengamanan malam tahun baru 2025, Polres Sampang mendapat dukungan penuh personil dari Kodim 0828/Sampang, Pemkab Sampang, Mitra Kamtibmas dan anggota Saka Bhayangkara.

BACA JUGA :  Sertu Miran: Pahlawan Rutilahu Dengan Jiwa yang Membangun Desa Samaran

Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun dengan tertib dan tetap mematuhi aturan yang ada serta menyarankan pergantian malam tahun baru diisi dengan kegiatan yang lebih bermanfaat.

“Saya menghimbau seluruh masyarakat dalam merayakan malam tahun baru 2025 untuk tetap menjaga Kamtibmas Kabupaten Sampang agar senantiasa tertib aman damai kondusif. Masyarakat diharapkan tidak melakukan konvoi, tidak melakukan balap liar, tidak mengkonsumsi minuran keras dan membatasi penggunaan petasan dan kembang api serta memastikan penggunaannya sesuai dengan izin yang berlaku” kata Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie. (AZ)

Berita terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button