KORAMILTNI-POLRI

Sinergi TNI-Polri Amankan TPS Pilkada 2024 di Kelurahan Banyuanyar, Sampang

Sampang – Dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Babinsa Koramil 0828/01 Sampang bersama personel Polsek Sampang melaksanakan pengamanan di beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Sampang.

Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memastikan proses Pemilu berjalan dengan lancar, aman, dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Babinsa dan anggota Polsek yang terlibat dalam pengamanan ini tidak hanya memantau jalannya pemungutan suara, tetapi juga berkoordinasi dengan petugas KPPS, PPK, serta pengawas Pemilu guna mencegah segala bentuk gangguan yang dapat merusak kelancaran Pilkada.

“Sebagai bagian dari TNI-Polri, kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama berlangsungnya Pilkada. Kami berharap masyarakat dapat berpartisipasi dengan penuh tanggung jawab dan menghindari hal-hal yang dapat menimbulkan ketegangan,” ujar Serda Jayadi Babinsa Kelurahan Banyuanyar.

Selain itu, anggota Polsek Sampang, yang dipimpin oleh Kapolsek Sampang, juga melakukan patroli rutin di sekitar TPS untuk mengantisipasi potensi kerawanan. Mereka juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kondusifitas keamanan selama pencoblosan berlangsung.

BACA JUGA :  Babinsa Sreseh Hadiri Launching Excellent PKK Gebyar Posyandu

Dengan sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat, diharapkan proses Pilkada 2024 dapat berjalan dengan aman, tertib, dan damai di Kelurahan Banyuanyar, Kecamatan Sampang.

Berita terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button