306 Personel Pengamanan TPS Pilkada Tahun 2024 Polres Sampang, Jalani Pemeriksaan Kesehatan
SAMPANG,– Polres Sampang melaksanakan kegiatan pelayanan dan pemeriksaan kesehatan kepada 306 personil Polri yang akan bertugas mengamankan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, selasa (19/11/2024) pagi.
Kegiatan pelayanan kesehatan dari Seksi Kedokteran dan Kesehatan Kepolisian (Sidokkes) Polres Sampang dilaksanakan usai apel gelar pasukan dalam rangka pengecekan kesiapan personil dan kelengkapan petugas pengamanan TPS Pilkada 2024.
Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono SH, S.IK, M.IK yang diwakili Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie menyampaikan kepada awak media bahwa pemeriksaan kesehatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan personel pengamanan TPS dalam keadaan prima saat melaksanakan tugas.
“Pemeriksaan kesehatan merupakan kegiatan yang sangat penting bagi Polres Sampang sebagai upaya deteksi dini kesehatan personil Polri agar saat melaksanakan tugas mengamankan TPS pada Pilkada 2024 dalam kondisi prima” kata Ipda Dedy Dely.
Kasi Humas Polres Sampang menyatakan bahwa personil Sidokkes Polres Sampang melakukan pemeriksaan kesehatan meliputi Tekanan darah, Laju pernafasan atau respiratory rate (RR), Kolesterol, Asam urat dan Gula darah.
“Selain pemeriksaan kesehatan, Polres Sampang sudah memberikan bekal vitamin dan obat-obatan kepada seluruh petugas pengamanan TPS” lanjut Kasi Humas Polres Sampang.
Ipda Dedy Dely menuturkan kepada awak media bahwa pemeriksaan kesehatan juga dilaksanakan Sidokkes Polres Sampang ke 14 Polsek jajaran Polres Sampang.
“Kesehatan adalah aset yang berharga bagi personil Polri yang akan melaksanakan pengamanan karena dengan tubuh yang sehat anggota bisa menjalankan tugas secara maksimal dalam memberikan pelayanan dan pengabdian terbaik kepada masyarakat dan memastikan jalannya Pilkada dengan tertib, aman, damai dan kondusif” pungkas Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dedy Dely Rasidie.